Jual Pohon Pandan Bali Tinggi 1-4 Meter

Jual Pandan Bali

Kebun Pohon Sekar Alam menyediakan pohon Pandan Bali yang juga dikenal dengan nama Pohon Kubis dengan harga bersaing langsung dari petani lokal.

Kami melayani pembelian untuk rumahan maupun proyek, juga melayani pengiriman keseluruh Indonesia.

Ukuran bibit pohon yang tersedia berkisar antara 1 meter sampai dengan 4 meter.

Untuk ukuran lain silahkan hubungi admin kami secara langsung melalui tombol whatsapp dibawah ini.

Hubungi admin via Whatsapp

Tentang Tanaman Pandan Bali

KingdomPlantae (Tumbuhan)
DivisiTracheophytes
OrdoAsparagales
FamiliaAsparagaceae
GenusCordyline
SpesiesCordyline australis

Pohon Pandan Bali yang memiliki nama ilmiah Cordyline australis merupakan tanaman hias yang sering dijumpai di taman-taman kota di Indonesia. Tanaman ini berasal dari Selandia Baru yang terletak di sebelah tenggara benua Australia.

Pandan Bali dikenal dengan beberapa nama lain seperti Cabbage Tree atau Pohon Kubis, dan beberapa nama lain dalam bahasa Maori yaitu atau tī kōuka.

Di Selandia Baru sendiri populasi pohon ini sempat menurun drastis karena penyakit yang menyebar sejak tahun 1980, dikenal dengan nama Sudden Decline atau penurunan tiba-tiba.

Pandan bali memiliki batang kuat bercabang yang muncul dari batang utama. Tinggi pohon ini bisa mencapai 20 meter di ekosistem yang mendukung. Daunnya memiliki panjang 30 sampai dengan 100 centimeter dengan bentuknya yang memanjang dan lancip di bagian ujung seperti pedang, berkumpul di titik ujung cabang-cabang pohon.

Bunganya berwana putih-krim dan berkumpul pada malai-malai (perbungaan cabang banyak). Buahnya berbentuk berry berukuran kecil (5 sampai 7 milimeter) yang mana buah ini merupakan makanan favorit dari burung-burung di Selandia Baru. Tanaman ini banyak ditemukan pada ekosistem montana dan pinggiran sungai di negara asalnya.

Di Indonesia, salah satu varietas tanaman ini yang paling populer adalah Pandan Bali Bercabang. Perbedaan mencoloknya adalah, pandan bali bercabang memiliki banyak cabang yang tumbuh dari batang utama, menjadikannya tampak lebih “penuh”, rimbun, dan lebih menarik dari sisi estetika. Hal ini menjadikan tanaman ini tampak unik dan cocok ditanam di pekarangan rumah anda atau taman kota sebagai tanaman hias.

Jika anda ingin menjadikan tanaman ini sebagai tanaman hias didalam ruangan, anda juga bisa menanamnya didalam pot sehingga lebih leluasa dalam mengontrol pertumbuhan pandan bali.

Pastikan anda menggunakan pot dengan diameter 30 centimeter agar ada ruang luas untuk pertumbuhan akar tanaman ini, didukung dengan tanah yang subur dan berdrainase baik. Jangan lupa untuk memangkas daun-daun yang sudah terlalu panjang secara rutin, menyiram secara rutin, dan memindahkan tanaman ini ke pot yang lebih besar atau menanamnya diluar rumah jika ukurannya dirasa sudah terlalu besar untuk pot yang sekarang.

Tempat Membeli Pohon Pandan Bali?

Bagi anda yang berminat untuk menanam pohon pandan bali baik untuk penggunaan rumahan maupun proyek, kami dari Kebun Pohon Sekar Alam menyediakan tanaman ini dengan tinggi berkisar antara 1 sampai dengan 4 meter.

Bagi anda yang berdomisili di area kediri dan sekitarnya, anda bisa mendatangi kebun kami yang beralamat di dusun Sambirobyong, desa Blabak, kecamatan Kandat, kabupaten Kediri. Bagi anda yang berdomisili jauh dari alamat kami, atau bahkan luar pulau jawa bisa menghubungi admin kami untuk berbagai pertanyaan mulai dari konsultasi, harga pohon, sampai dengan ongkos kirim sampai tujuan.

Terim Kasih, salam penghijauan.